Pages

Ads 468x60px

Kamis, 24 November 2011

LONG DISTANCE RELATIONSHIP

Oke, sekedar share pengalaman aja nih, ini kali keduanya Aku ngejalanin pacaran jarak jauh, atau yang lebih gaulnya LDR (long distance relationship). Aduh boooo... please deh sengsara banget. tapi ya karena uda perjanjian dari awal, juga karena sayang, yah dijalani aja dengan ikhlas.

setiap hubungan, ga mungkin lancar-lancar aja tanpa ada permasalahannya. di LDR ini, ada masalah tersendiri yang mungkin ga dialami kamu-kamu yang jalani hubungan pacaran yang normal.



ini nih, masalah yang bakal dihadapi pasangan LDR :


Kamu tidak dapat saling melihat setiap hari
Ga ada yah yang bisa mengalahkan percakapan langsung, pelukan dan ciuman serta mengalami saat-saat yang romantis secara bersama-sama. Kalau jarak jauh, kita bisa lihat pasangan kita lewat jaringan sosial yang sedang trend, atau bisa lewat email atau mungkin juga foto-foto indah. Saat kita sedih bisa langsung ambil fotonya dan lihat pasangan kita. Tapi apakah foto-foto itu dapat menggantikan kebersamaan kita yang indah saat tatapan langsung? Big No!

Masalah Biaya
Hubungan jarak jauh banyak biaya. Ya.. ya, kedengarannya buruk buanget, tapi itu memang benar lho. Biaya transportasi, tagihan telepon dan internet – segala biaya lebih banyak kalo kamu tinggal di tempat yang sama. Jika memiliki penghasilan yang banyak atau pekerjaan yang baik, hal ini ga akan memiliki dampak besar pada hubungan kamu, tapi kalo ga, masalah keuangan bisa menghancurkan hubungan kamu. apalagi untuk kamu-kamu yang masih sekolah ataupun kuliah.

Sendirian
Kamu ga bisa memanggil pasangan kamu dan bilang, “Hei, bisa mampir gak? Aku Bete banget nih." Kamu ga bisa berada di sana untuk menghibur dia ketika dia mengalami masa-masa yang sulit. Kamu akan merasa kesepian juga. menyendiri di kamar, dengerin lagunya Bruno Mars yang judulnya Long Distance, dan mangis sesenggukan sambil meluk erat photo si dia. h

Ketakutan
“Bagaimana kalo dia ketemu orang lain?”, “Bagaimana kalau dia bosan menunggu?”, “Bagaimana kalau dia selingkuh?”… Bahkan untuk orang yang paling percaya diri sekalipun akan menghadapi beberapa masalah dalam hal pacaran jarak jauh ini cepat atau lambat. Itu sebabnya kenapa kamu harus membuat hal yang benar jelas pada awal dan menemukan cara yang unik untuk mengekspresikan cinta mu dan menunjukkan bahwa kekasih mu adalah satu-satunya orang yang membuat kamu bisa bertahan. Kirim sms waktu dia gak duga-duga.

Jadwal
Kamu memiliki pekerjaan, dia memiliki pekerjaan, dan kamu bisa atur jadwal untuk bisa saling bertemu langsung. Kontak2an trus jumpa di suatu tempat. Bagaimana kalo kalian berada di kota yang berbeda? Tentu itu sulit sekali. Walaupun kamu memiliki waktu luang.

Salah paham
Zona waktu yang berbeda, isi sms, budaya atau bahkan perbedaan bahasa – yang mudah disalahpahami atau ditafsirkan oleh pasangan kamu pasti akan terjadi cepat atau lambat. Mungkini ini terasa lucu. Tapi percayalah, bahwa dalam pacaran jarak jauh masalah sekecil apapun dapat saja terjadi.



nah kan, itu tuh yang aku alami. Tapi semua itu aku tepis karena rasa sayang.. hehe. ini ga gombal loh, tapi fakta. bila kia sudah merasakan yang namanya rasa cinta dan sayang kepada lawan jenis, 80% pastilah kita rela berkorban untuk bisa terus bersamanya walaupun dengan segala cara. selain itu, komitmen untuk tetap bersamalah yang buat aku keukeh jalani LDR ini.

ini dia tips-tips buat kamu-kamu yang ngejalani LDR:

1. Menjaga Komunikasi Dengan Pacar
Kunci utama untuk mempertahankan hubungan cinta jarak jauh adalah dengan mengadakan hubungan secara terus-menerus, seperti sms-an, telepon, email, chatting. Dengan frekuensi yang berkelanjutan, walaupun hanya bercerita mengenai hal yang membosankan, namun hal ini akan membuat jarak kamu dan pasangan kamu seperti di sebelah tembok walaupun pada faktanya kamu terpisah berkilo-kilo jauhnya.

2. Berikan Perhatian Yang Lebih Kepada Pacar Anda
Jarak jauh bukan berarti kamu melupakan yang namanya perhatian. kamu dapat mencari tahu apa yang dia sukai, atau mengirim kata romantis, atau sekedar menanyakan kabar, apakah sehat atau sakit. Semakin kamu perhatian, maka pacar kamu akan merasa bahwa kamu juga memikirkannya, dan sekali lagi, walaupun dengan jarak jauh.

3. Kita Harus Tetap Semangat
Walaupun kamu membina hubungan cinta jarak jauh, bukan berarti kemudian kamu menjadi lesu dan tak bersemangat dalam menjalani hidup, karena tidak ada si doi. Jika dulu sebelum kamu pacaran jarak jauh, kamu tidak sempat melakukan sesuatu, maka inilah kesempatan kamu untuk melakukannya, tentunya untuk hal yang positif dan tidak untuk menyakiti perasaan pasangan kamu.

4. Tetap Rukun Terhadap Pacar
Untuk pacaran jarak jauh, maka ponsel dan email adalah jalan utama untuk membina komunikasi. Jadi, jangan biarkan setitik api pun yang dapat menyulut perselisihan, hingga membuat masalah tambah rumit. Usahakan untuk tidak mengacuhkan sms, telepon ataupun email dari pasangan kamu dan berusaha untuk menyelesaikan masalah yang ada, bukan menggantungkan masalah.

5. Kita Harus Bisa Pengertian
Jika suatu ketika kamu dipersatukan kembali, maka pahamilah bahwa dirinya memerlukan adaptasi kembali untuk bersama kamu atau berada di lingkungan yang berbeda. Coba bicarakan apa yang sedang terjadi sehingga kamu dapat mengerti kehidupan pasangan kamu di lingkungan yang berbeda dengan kamu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar